Apa Itu Likopena?
Likopena atau dengan nama ilmiahnya lycopene adalah nutrisi yang terdapat dalam tanaman yang disebut karotenoid.
Nutrisi ini merupakan pigmen yang memberikan warna merah dan merah muda pada tanaman, sayur-sayuran dan buah-buahan seperti tomat, jambu biji dan buah-buahan lainnya.
Selain itu, likopena juga memiliki sifat antioksidan yang kuat dan tetap aktif meskipun dimasak. Ini membuat likopena mudah dimasukkan dalam diet harian anda melalui makanan segar maupun olahan.
Sifat antioksidan likopena penting untuk melindungi tubuh dari kerusakan yang disebabkan oleh senyawa yang dikenal dengan radikal bebas.
Ketika tingkat radikal bebas melebihi tingkat antioksidan, ketidakseimbangan ini dapat menciptakan stres oksidatif dalam tubuh anda.
Stres oksidatif ini terkait dengan penyakit kronis tertentu seperti kanker, diabetes, penyakit jantung dan Alzheimer.
Studi menunjukkan bahwa sifat antioksidan likopena dapat membantu menjaga keseimbangan radikal bebas, sehingga melindungi tubuh anda dari penyakit tersebut.
Manfaat Likopena Bagi Kesehatan
Selain memiliki sifat antioksidan yang kuat, studi-studi ilmiah lainnya juga menemukan berbagai manfaat likopena yang bermanfaat bagi kesehatan manusia.
Antaranya adalah:
1.Bisa Membantu MelawanKanker

Aktivitas antioksidan likopena yang kuat dapat membantu mencegah atau memperlambat perkembangan beberapa jenis kanker.
Studi pada hewan melaporkan bahwa nutrisi ini dapat membantu menghambat pertumbuhan sel kanker di ginjal.
Sebuah tinjauan yang melibatkan 26 studi menemukan bahwa konsumsi likopena terkait dengan pengurangan sebesar 9% terhadap terbentuknya kanker prostat. Konsumsi harian nutrisi ini sebesar 9-21 mg per hari terbukti paling bermanfaat.
2. Bisa Membantu Menurunkan Kolesterol

Kadar kolesterol tinggi dapat meningkatkan risiko penyakit jantung.
Konsumsi makanan yang kaya likopena dapat menurunkan kolesterol total, kolesterol LDL (kolesterol “jahat”) dan meningkatkan kolesterol HDL (kolesterol “baik”).
Selain itu, studi selama 10 tahun juga melaporkan bahwa pola makanan yang kaya likopena terkait dengan pengurangan risiko penyakit jantung sebesar 17-26%.
Artikel Nutrisi terkait :
3. Bisa Melindungi Kulit dari Sinar UV

Likopena juga terbukti dapat membantu melindungi kulit anda dari sinar UV yang berbahaya.
Efek perlindungan ini dilaporkan dalam studi yang melibatkan 20 wanita sehat yang terkena paparan UV sebelum dan sesudah memakan 16 mg likopena dari tomat atau plasebo.
Hasilnya, grup wanita yang memakan tomat memiliki reaksi kulit yang kurang parah terhadap paparan UV dibandingkan grup yang mengkonsumsi plasebo.
Sebuah studi lain menunjukkan konsumsi 8-16 mg likopena dari makanan atau suplemen dapat mengurangi kemerahan kulit akibat terpapar sinar UV sebesar 40-50%.
4. Membantu Mengurangi Nyeri

Likopena juga dapat membantu mengurangi nyeri neuropati yaitu rasa sakit yang bersumber dari kerusakan jaringan dan saraf.
Efek analgesik likopena ini ditunjukkan dalam studi yang dilakukan pada hewan.
5. Baik untuk Kesehatan Mata

Selain lutein dan zeaxanthin, likopena juga dapat membantu mencegah atau memperlambat terbentuknya katarak dan mengurangi risiko degenerasi makula terkait usia.
Studi menunjukkan likopena dapat melindungi mata dari terbentuknya katarak melalui sifat antioksidannya. []
Sebuah studi kasus kontrol yang melibatkan 167 pasien menemukan bahwa tingkat darah yang tinggi likopena terkait dengan penurunan risiko untuk setiap tingkat degenerasi makula terkait usia.
6. Bisa Melindungi dari Osteoporosis

Osteoporosis adalah kondisi dimana tulang menjadi lemah, rapuh dan cenderung patah.
Konsumsi likopena terbukti dapat membantu melindungi wanita terutama yang sudah mengalami menopause dari osteoporosis.
Studi yang melibatkan 100 wanita pasca menopause menemukan bahwa konsumsi likopena dalam bentuk suplemen selama 6 bulan dapat meningkatkan kadar likopena dalam darah dan melindungi wanita menopause dari osteoporosis.
Sumber Makanan
Kebanyakan makanan dari sumber alami yang berwarna merah hingga merah jambu secara umum mengandung likopena.
Berikut adalah beberapa makanan kaya likopena:
- Tomat kering (dijemur matahari)
- Purée tomat
- Jambu biji
- Pepaya
- Tomat segar
- Tomat kaleng
- Beetroot
- Jeruk bali
- Cabe merah besar
- Apel merah
- Anggur
- Peppermint
- Cranberry
- Alpukat
- Kubis ungu atau merah
- Mangga
Suplemen atau Makanan Tambahan
Selain ditemukan dalam makanan alami, likopena juga dapat diperoleh dalam bentuk suplemen atau makanan tambahan.
Keamanan dan Risiko
Secara umum, jika diperoleh dari makanan alami, likopena dianggap aman dikonsumsi.
Namun, ketika dikonsumsi sebagai suplemen, likopena dapat berinteraksi dengan obat tertentu, termasuk obat penipis darah dan obat penurun tekanan darah.
Suplemen likopena juga tidak disarankan untuk wanita hamil.
Sebuah studi kecil juga menemukan bahwa 2 mg suplemen likopena setiap hari selama kehamilan dapat meningkatkan risiko kelahiran prematur atau berat badan lahir rendah.
Kesimpulan
Likopena merupakan antioksidan yang kuat dan memiliki banyak manfaat bagi kesehatan manusia.
Di antara manfaat likopena adalah membantu melawan kanker, membantu menurunkan kolesterol, melindungi kulit dari sinar UV dan lainnya.
Cara terbaik untuk mendapatkan likopena adalah dengan memakan makanan kaya nutrisi ini seperti tomat, jambu biji atau beetroot.